Setelah beberapa saat lalu banyak beredar bocoran mengenai mengenai Ponsel OnePlus 8 dan 8 Pro, akhirnya secara resmi Oneplus meluncurkan kedua ponsel tersebut. Berikut ini Spesifikasi lengkap dan harga dari OnePlus 8 dan 8 Pro.
Spesifikasi OnePlus 8
Desain ponsel mengusung punch hole pada kiri atas, tempat dimana kamera selfie 16 MP terpasang disana.
Pada bagian belakang terdapat 3 kamera dengan spesifikasi, kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 16 MP dengan sudut 116 drajat, dan kamera makro 2 MP.
Untuk kapasitas baterai menggunakan daya 4.300 mAh, lebih tinggi 13% dari pendahulunya. Sudah mendukung warp charge 30T yang memberikan garansi pengisian baterai 50% hanya dalam waktu 22 menit.
Dapur pacunya ditunggangi oleh chipset Snapdragon 865 dengan RAM 8/12 GB. Memory internal terdiri dari 128 GB dan 256 GB.
Spesifikasi OnePlus 8 Pro
Punch Hole terdapat pada kiri atas ponsel, tempat berada kamera selfie sebesar 16 MP.
Pada bagian belakang terdapat empat kamera dengan spesifikasi, kamera utama 48 MP yang menggunakan sensor Sony IMX689, kamera telephoto 8 MP dengan kemampuan zoom 3x, kamera ultrawide 48 MP dan depth sensor 5 MP.
baterai menggunakan daya 4.510 mAh, sudah mendukung teknologi 30 Watt warp charge 30T, yang menjanjikan pengisian daya baterai 50% hanya dalam waktu 30 menit.
Dapur pacunya ditunggangi oleh chipset Snapdragon 865, diracik dengan menggunakan LPDDR5 RAM 8/12 GB dengan internal memory 128/256 GB.
Harga
OndePlus 8 dan 8 Pro keduanya dibekali dengan fitur sidik jari layar. Untuk konektifitas jaringan sudah didukung 5G dan Wifi 6.
Untuk varian warna OnePlus 8 hadir dengan pilihan Intersteller Glow, Glacial Green, Onyx Black dan Polar Islver. Sedangna 8 Pro memiliki varian warna Ultramarine Blue, G,acial Green dan Onyx Black.
Kedua smartphone ini akan mulai dipasarkan di Amerika Serikat pada tanggal 29 April 2020. Untuk harganya masing-masing dibandrol sbb :
- OnePlus 8 RAM 8 GB dan Memory Internal 128 GB USD 699 atau Rp. 10,9 jutaan
- OnePlus 8 RAM 12 GB dan Memory Internal 256 USD 799 atau Rp. 12,5 jutaan
- OnePlus 8 Pro RAM 8 GB dan Memory Internal 128 GB USD 899 atau Rp. 14 jutaan
- OnePlus 8 Pro RAM 12 GB dan Memory Internal 256 GB USD 999 atau Rp. 15,6 jutaa